Pada hari Kamis tanggal 22 Bulan Desember Tahun 2022, Pemerintah Desa Jangkang Benua Melaksanakan Kegiatan Pembagian/merealisasikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa 2022 BLT tahap akhir di tahun anggaran 2022, Bantuan BLTDD tersebut untuk bulan Oktober, November dan Desember 2022.
Pembagian BLTDD dilakukan bertepatan dengan warga yang akan merayakan Natal, Kades Jangkang Benua menyampaikan semoga bantuan tersebut bermanfaat untuk membantu kebutuhan warga dalam Perayaan Natal.
BLTDD ini untuk warga yang berhak menerimanya dan sudah dilakukan pendataan serta verifikasi, jumlah warga yang menerima bantuan yaitu berjumlah 138 Kepala Keluarga.
Hadir dalam kegiatan penyaluran BLTDD yaitu forkompimcam Kecamatan Jangkang, hadir Kasi Tapem Kantor Camat Jangkang bpk. Matius, Kapolsek Jangkang bpk. Manurung, Koramil Jangkang Caniago, hadir Babinsa dan Babin, pendamping desa bpk. Sukir, serta ketua BPD Desa Jangkang Benua bpk. P. Sumadi.
Rapat pembagian BLTDD di pandu langung oleh kades jangkang benua. Bpk. Bernardinus. S.I.P.
Kegiatan penyaluran berjalan dengan aman dan tertib.